BREAKING
 Hari AIDS Sedunia 2013

Rabu, 08 April 2015

Hanya Pria Berpenghasilan Rendah Yang Mau Beres-Beres Rumah!

gambar bersih berssih rumah
Fresta Go! - Pada era modern ini pasangan sumai istri sangat menyadari bahwa melakukan pekerjaan rumahtangga bukan hanya tanggung jawab seorang istri, tetapi juga tugas suami. Intinya, suami harus mau membantu istri dalam menyelesaikan tugas domestik di rumah.

Kendati begitu, menurut sebuah studi di University of Warwick di Inggris, suami dengan penghasilan yang lebih tinggi dari istri, biasanya tidak mau mengerjakan tugas rumahtangga, seperti menyapu, mencuci piring, membersihkan perabotan dan sebagainya.

“Ada kecenderungan ketika penghasilan pria lebih rendah dari istri, mereka tidak keberatan untuk membantu mengerjakan urusan rumahtangga,” kata Dr Clare Lyonette dari Institue for Employment Research.

Lynotte yang merupakan ketua penelitian juga menambahkan bahwa banyak suami yang menyadari arti kesetaraan peranan dalam keluarga. Sejumlah suami merasa membantu istri merupakan bentuk momen berkualitas di rumah.

Kondisi yang demikian, menurut Lyonette, tidak terjadi pada suami yang berpenghasilan lebih tinggi.

Sebenarnya, secara general, hasil studi menyebutkan jumlah suami yang membantu istri melakukan tugas domestik semakin meningkat. Namun, ada kondisi-kondisi tertentu yang menggerakkan motivasi tersebut. Salah satunya jumlah penghasilan.

“Sekarang, pembagian tugas dirumah antara suami dan istri cenderung lebih sejajar ketimbang masa lalu. Namun, jenjang jender antara pria dan wanita masih ada. Sebab, pada umumnya suami hanya melakukan pekerjaan yang mudah,” papar Lyonette.

Pernyataan ini akhirnya berujung pada asumsi peneliti bahwa suami kurang kompeten untuk menyelesaikan tugas beres-beres di rumah. Namun, mereka tetap bersedia melakukannya asalkan pekerjaan yang dibebankan pada mereka, cenderung lebih mudah dan tidak memakan banyak waktu.
 
    Facebook Twitter YouTube